Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pendaftaran STTKD Yogyakarta Tahun 2020

pendaftaran sttkd tahun 2020

Penerimaan Taruna Baru Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan (STTKD) Yogyakarta Tahun Akademik 2020/2021. Pelajari pilihan program studi, jadwal, syarat, tata cara pendaftaran, biaya kuliah, dan informasi penting lainnya.


Sekolah Kedinasan, Kedinasan.com - Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan (STTKD) Yogyakarta merupakan perguruan tinggi swasta yang bernaung dibawah Yayasan Citra Dirgantara. Perguruan tinggi tersebut beroperasi berdasarkan ijin penyelenggaraan nomor 089/D/O/1995 Tanggal 27 Nopember 1995. Kampus STTKD berlokasi di  Jl. Parangtritis No.KM.4,5, Druwo, Bangunharjo, Sewon, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Tahun 2020, STTKD Yogyakarta akan menerima calon taruna baru yang akan dilakukan dengan dua cara penerimaan, yaitu sistem online atau datang langsung ke kampus STTKD. Pendaftaran dibagi menjadi tigak gelombang, yang telah dimulai sejak tanggal 1 November 2019 dan akan ditutup pada tanggal 31 Agustus 2020. Apabila kalian tertarik untuk bergabung dengan STTKD Yogyakarta, silahkan pelajari beberapa informasi penting dibawah ini :

 

Pilihan Program Studi 

  1. S1 Teknik Dirgantara
  2. D4 Manajemen Transportasi Udara
  3. D3 Manajemen Transportasi
  4. D3 Aeronautika
  5. D1 Pramugari
  6. D1 Ground Handling

 

Jadwal Pendaftaran

  1. Pendaftaran Gelombang I dibuka pada: 1 November 2019 s.d 31 Mei 2020
    (Jalur Prestasi : Seleksi dengan nilai raport)
  2. Pendaftaran Gelombang II dibuka pada: 1 Juni 2020 s.d 31 Juli 2020
  3. Pendaftaran Gelombang III dibuka pada: 1 Agustus 2020 s.d 31 Agustus 2020

 

Syarat Pendaftaran

Persyaratan Umum

  1. Pendaftar Taruna-taruni Baru tidak bertato/bekas tato dan tidak ditindik/bekas tindik telinga atau anggota badan lainnya, kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama/adat
  2. Pendaftar Taruna-taruni Baru adalah lulusan SMA/SMK sederajat atau program diploma
  3. Tinggi Badan Minimal 155 cm
  4. 2 lembar pasfoto hitam putih ukuran 3×4
  5. 1 Lembar Surat keterangan sehat dari RSU / Puskesmas dengan menyertakan keterangan tinggi dan berat badan.
  6. 1 lembar fotokopi Ijazah dan Hasil UN (Bisa Menyusul)*
  7. Pendaftar yang masih duduk dikelas XII dengan menyampaikan 1 lembar fotokopi Raport kelas XII semester gasal.
  8. 1 lembar fotokopi akte kelahiran

Persyaratan Tambahan Khusus (D1 Pramugari)

  1. 1 Lembar Pas Foto ukuran 3R (latar belakang merah)
  2. Tinggi Badan Minimal 160 cm (pramugari)
  3. Tinggai Badan Miniamal 170 cm (pramugara)
  4. Berat Badan Proporsional
  5. Tidak Ada Luka Permanen Pada Kulit Yang Terlihat (pada bagian tertutup seperti perut diperbolehkan)
  6. Cek Fisik Dilakukan Di STTKD
  7. Apabila ditemukan Bekas Luka/Tanda Lahir di tempat terlihat maka akan dipindahkan ke prodi yang lain.

Persyaratan Tambahan Khusus Teknik (S1 Teknik Dirgantara & D3 Aeronautika)

  1. Harus Berasal Dari Lulusan SMA Jurusan IPA, Atau SMK Teknik
  2. Tidak Buta Warna (dibuktikan dengan surat keterangan)

Catatan :

Sebelum melakukan pengisian formulir pendaftaran pastikan pilihan jurusan sudah sesuai dengan minat dan bakat. Semua berkas tersebut diunggah ke Sistem https://ptb.sttkd.ac.id, apabila mengalami kendala dalam upload bisa dikirim ke email: ptb@sttkd.ac.id, scan file yang dikirim dalam format (JPG/JPEG) atau (PDF).

 

Tata Cara Pendaftaran

Pendaftaran dibuka melalui dua jalur yaitu :
  1. Pendaftaran Online
    Pendaftaran secara online dapat dilakukan melalui link https://ptb.sttkd.ac.id/
  2. Pendaftaran Langsung
    Datang langsung ke STTKD (1 Day Service), setiap hari kerja

Himbauan

Sebagai upaya tindakan preventif penyebaran COVID-19, untuk calon taruna-taruni yang akan mendaftar dihimbau untuk melakukan pendaftaran secara online.

 

Biaya Pendidikan

Biaya Heregistrasi terdiri dari Uang Gedung, Seragam 2 stel lengkap atributnya, Sepatu, Tas, Gasper, Topi pet, Baju training pack, Biaya PDK/Ospek.
  1. Biaya Pendaftaran Rp. 200.000,-
  2. Biaya Heregistrasi Rp. 20.000.000,-
    Potongan Biaya Heregistrasi apabila pendaftaran dilakukan pada :
    • Gelombang I sebesar Rp 5.000.000,- 
    • Gelombang II sebesar Rp 2.500.000,-
  3. Biaya Semester I
    • S1 Teknik Dirgantara Rp 10.300.000 ,-
    • D4 Manajemen Transportasi Udara Rp 8.000.000,-
    • D3 Manajemen Transportasi Rp 7.500.000 ,-
    • D3 Teknik Pesawat Udara / Aeronautika Rp 10.000.000,-
    • D1 Pramugari Darat / Ground Handling Rp 7.500.000 ,-
    • D1 Pramugari Rp 12.500.000,-

 

Kontak Panitia

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kontak panitia berikut ini :
  1. 0898 2098 890 (Admin Ifa)
  2. 0858 6901 7063 (Admin Irwina)
  3. 0812 2731 1318 (Admin Budi)
  4. 0822 2054 1396 (Admin Wida)
  5. 0822 6555 0305 (Admin Iyas)
  6. 0812 2733 5354 (Admin Ika)
  7. 0813 3681 5533 (Informasi Pembayaran)
  8. 0852 9051 5422 (Informasi Beasiswa)
  9. 0857 4370 0065 (Informasi AMTO)
  10. Group WA http://wag.sttkd.ac.id (Penuh)
  11. Group Telegram http://tg.sttkd.ac.id
Sebagai penutup dari artikel ini, saya berharap kalian bisa memilih tempat melanjutkan pendidikan sebaik mungkin. Pilihlah sesuai minat dan kemampuan kalian. Jangan sampai kalian salah memilih dan terpaksa berhenti ditengah perjalanan. Semoga artikel ini bisa menjadi referensi kalian untuk memilih perguruan tinggi, dan semoga bermanfaat untuk kita semua. Apabila kalian mempunyai pertanyaan, komentar, saran, atau kritik, silahkan sampaikan melalui akun media sosial kami. Sekian dan terima kasih.

Kredit gambar : https://p3m.sttkd.ac.id/